Rabu, 10 Januari 2024

Campuran

 Campuran




Sumber foto: kompas.com


campuran adalah suatu zat atau materi tunggal yang terdiri dari dua jenis zat atau lebih. Jad



i, dalam zat campuran ini masih terdapat sifat zat asli yang terlihat atau tampak. Meski begitu, campuran bisa dipisahkan sesuai dengan zat penyusunnya melalui sifat fisika. Dalam ilmu kimia, terdapat dua jenis zat campuran, yaitu campuran homogen dan heterogen.

1. Pengertian Campuran Homogen

Campuran homogen adalah zat campuran yang zat penyusunnya tersusun (tercampur) dengan sempurna. Pada jenis campuran ini, zat penyusunnya merupakan zat tunggal yang tidak dapat dilihat secara fisik dan dibedakan. Hal ini karena adanya peleburan antara zat penyusun yang mengakibatkan mata tidak bisa membedakan dengan pasti. Berikut adalah beberapa contoh campuran homogen dalam kehidupan sehari-hari.

•Udara yang dihirup manusia saat melakukan proses penarikan pernapasan mengandung beberapa gas, seperti oksigen, nitrogen, karbondioksida, dan uap air dalam keadaan dingin.

•Minuman sirup yang terdiri dari beberapa penyusun, seperti perasa buah, gula buatan, dan pewarna makanan.

•Besi baja yang terbuat dari zat penyusun besi dan karbon.

2. Pengertian Campuran Heterogen


Campuran heterogen adalah zat campuran yang zat penyusunnya tersusun (tercampur) secara tidak sempurna. Pada campuran heterogen, zat penyusunnya adalah zat tunggal yang dapat dilihat secara fisik dan dibedakan. Hal ini karena adanya endapan yang tersisa sehingga memudahkan untuk dibedakan zat penyusunnya. Campuran heterogen terbagi menjadi dua kelompok, yaitu suspensi dan koloid.

•Suspensi adalah zat campuran yang fisiknya keruh dan tidak stabil pencampurannya sehingga jika dibiarkan akan terjadi proses pengendapan. Contohnya adalah kopi dan air serta air dan pasir atau tanah.

•Koloid adalah campuran zat yang cenderung tidak dapat tercampur secara sempurna dan apabila didiamkan tidak akan terjadi proses pengendapan. Contohnya adalah asap, debu, dan udara.

Sumber: m.kumparan.com




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Poster Mitigasi Bencana Gempa Bumi

Layers of the Atmosphere Education Infographic in Blue Realistic Style oleh NOBELTA ADVENSIA PUTRI SUNARNO